Sebelum pilih Ketua, Yupa gelar nobar dukung Indonesia



Sebelum pilih Ketua, Yupa gelar nobar dukung Indonesia

 


Alunan gitar memenuhi ruangan menggiring seluruh anggota UKM Teater YUPA dalam suasana penuh haru. Sembari menyanyikan hymne saudari ave valensia istihari menyerahkan bendera UKM Teater Yupa kepada ketua terpilih Irwan wahidin sebagai bentuk simbolis penyerahan jabatan Ketua Kepengurusan 2017.




PRASASTI - Setelah melalui rangkaian acara MUCIL XXIV seperti sidang laporan pertanggungjawaban, anggaran dasar, anggaran rumah tangga, Pedoman Organisasi, program kerja yang diadakan sejak 13 desember 2016 maka sampailah pada puncak acara yakni sidang pemilihan ketua. Sebelum tiba pada waktu pelaksanaan panitia mengaku sempat takut akan kekurangan kuota forum karena waktu pelaksanaannya yang bertepatan dengan waktu tayang Pertandingan Timnas Indonesia melawan Thailand untuk merebut piala AFF. Akhirnya melalui briefing, diputuskan bahwa akan ada penambahan rangkaian acara yaitu Nobar (Nonton Bareng) sebelum melaksanakan sidang Pemilihan Ketua. "Yah, semoga dengan diadakannya nobar ini para anggota tidak merasa bimbang dan tetap bisa mengikuti rangkaian acara MUCIL, Hal ini sebenarnya menjadi strategi kita juga untuk mengumpulkan kuota forum." ucap Tri Wulandari selaku ketua panitia MUCIL XXIV.

Panitia pun telah bersiap sejak pukul 17.00 wita untuk memulai sidang namun karena kuota forum tidak mencukupi akhirnya sidang ditunda hingga berakhirnya pertandingan. Salah satu anggota luar biasa (ALB) pun mengaku senang dengan diadakanya nobar. "Sebagai salah satu bentuk kecintaan kita terhadap indonesia, apa salahnya kalau kita menonton sebagai bentuk dukungan kita terhadap timnas, kesetiaan tidak ada yang bisa mengukur tapi apa gak tambah setia saya sama Yupa kalau begini caranya." pungkas cahyo wicaksono. 

       Rupanya menonton pertandingan tak mengurangi semangat forum untuk melaksanakan sidang pemilihan ketua. Dimulai dengan mengeliminasi bakal calon menjadi calon, para calon pun dihadapkan dengan adu debat. Pelaksanaan adu debat berlangsung sengit diiringi sorak-sorakkan dan tepuk tangan para pendukung calon-calon ketua. Kemudian calon pun diasingkan untuk para forum bermusyawarah. Musyawarah berlangsung cukup lama untuk menentukkan pemimpin yang akan menjadi panutan bagi anggota Teater Yupa selama setahun kedepan. "Tak bisa kita pungkiri Yupa membutuhkan pemimpin yang seperti apa ? menjadi pertanyaan yang selalu muncul di setiap Mucil namun kembali lagi pada komitmen, sikap dan kesiapan dari diri kita sendiri yang akan menentukan bagaimana yupa kedepannya." ucap Ave valensia, ketua tahun 2016. 

Tepat pukul 04.55 wita pada Minggu, 18 desember 2016 terpilihlah saudara Irwan Wahidin di ruang rapat lantai 3 sebagai ketua UKM Teater Yupa Universitas Mulawarman tahun 2017. (bre/yd//)